holiday again

June 24, 2010

adoh, udah libur berapa lamakah saya?

i hate holiday when it blocks my will to keep writing. heran deh kalo lagi ujian kok kayanya seneng banget gue ngupdate blog (walopun cuma berkeluh kesah) tapi sejak liburan, let's count how many post i've published? palingan cuma tentang playlist dan percy jackson the series (I've finished the fifth anyway).

padahal manusia itu kan harusnya hidupnya ada isinya. gak cuman sekedar dengerin lagu atau baca novel fantasi. bukannya salah, tapi let's think about it.

I usually come up with excuses, ini kan liburan. Heeeey you know kalo udah masuk lagi gue nggak akan deh nyentuh yang namanya novel-novel fantasi yang bikin ketagihan ini. ngecharge dan ngupdate playlist di iPod atau hp pun kalo inget. let me just spend my quality time as long as I still can.

gue yakin banget nggak cuman gue yang mikir kayak gini. pasti banyak banget orang laen. I went to a friend's house couple of days ago. She was on the middle of her final test, jadi gue nginep di sana buat ketemu aja karena udah lama ga ketemu, dianya belajar sampe jam 3 pagi and I'm sure that she said, when it's all over, she'll be sleeping with no regret.

Nggak akan ada yang nyalahin bagaimana cara lo menghabiskan waktu liburan. Nggak akan ada yang ribet untuk ngurusin apakah lo baca novel, tidur sampai siang, dengerin lagu keras-keras di kamar, jalan-jalan, atau sekedar diem di rumah nggak ngapa-ngapain. Kesadaran untuk melakukan sesuatu, lebih dari sekedar senang-senang saat liburan harus muncul dari kita sendiri, bukannya dipaksa orang lain.

I've a promised to myself, I will be a better me after this long holiday. I will improve myself, I will do some research, I will do this, I will do that, bla bla bla.

You know what, as long as I still stick to my iPod, my facebook account, my waiting-to-be-read novels, I won't start this improvement. Dan tiba-tiba liburan gue udah selesai.

setelah pergi ke Bandung, dan ngobrol-ngobrol bersama beberapa orang kemaren, kesadaran gue tentang hidup itu nggak cuman kuliah lalu liburan dikembalikan lagi. Saat kuliah, kita dituntut untuk jadi orang yang disiplin sama jadwal yang pada akhirnya membuahkan hasil berupa IP, misalnya. Saat liburan, kita dituntut untuk punya komitmen sama diri sendiri supaya waktu yang panjang nggak terbuang sia-sia. Hidup itu proses, kok. Kalo kita sadar ada tugas yang lebih berat dibandingkan dengan mempertahankan IPK, kita akan ngejalanin proses itu dengan senang hati. Kita bakalan merasa setiap waktu itu penting untuk dilewati dengan hal-hal yang bermanfaat.

Teorinya sih begitu.

Pada kenyataannya, susah banget, kan, untuk keluar dari comfort zone yang kita ciptakan sendiri? Gue belajar dan terus masih akan belajar, sambil terus berbuat.

Liburan kali ini nggak boleh jadi sia-sia.

SELAMAT LIBURAN!

You Might Also Like

0 comments

Blog Archive