HASHTAG NAIKCOMLINE : Kereta Lengang

August 24, 2014

Kereta lengang di peak hour itu bukan mitos.

nggak selengang ini sih. Tapi lumayan lah (sumber : x)
Tapi ini khusus untuk yang naik depok turun tebet ya, karena rute saya sampe situ doang.

Sebagian besar (walaupun saya nggak dapat sumber pasti persentasenya) naik kereta di peak hour karena memang jalurnya praktis menghubungkan Bogor sampai Jakarta. Bisa disimpulkan Depok-Tebet adalah jalur yang pasti rame di peak hour. Saya, adalah satu dari sekian ribu orang yang desek-desekan di kereta itu selama setahun terakhir.

Nah, bagaimana cara naik kereta yang nggak penuh-penuh amat?

Pertama, naiklah kereta paling pagi. Kereta paling pagi di Depok ada pukul 4.30 WIB*. Saya pernah sekali naik kereta yang kedua terpagi (kalo nggak salah). Masih kosong banget keretanya. Jadi ini saya jadikan solusi pertama buat yang nggak mau penuh-penuhan dan rela kepagian sampe tempat tujuan (kecuali emang butuh).

Kedua, naiklah kereta balik yang berangkat dari Stasiun Depok, bukan stasiun Bogor. Stasiun Depok, jaraknya cuma dua stasiun dari Stasiun Pondok Cina, salah satu stasiun yang penuh dengan orang kantoran kalo pagi (lebih penuh dari UI meskipun sebelahan). Jadwalnya bisa di lihat di sini. Biasanya ada pengumumannya di stasiun : 'satu dari utara, akan masuk kereta tujuan Depok yang akan kembali menjadi kereta tujuan Jakarta Kota' nah, nyebranglah ke peron tujuan Depok, biasanya kereta ini nggak penuh-penuh amat.

Ketiga, tunggu. Jangan tergesa-gesa apalagi maksa naik kereta yang udah penuh (kecuali kepepet). Naik kereta penuh itu butuh skill (ini serius). Mungkin ini bawaan saya yang emang dasarnya males desek-desekan, kadang-kadang saya ngelewatin 2-3 kereta dan bisa naik kereta yang lebih nyaman. Tentu saja karena jam masuk kantor saya cukup fleksibel, jadi sampe setengah 10 pun gak masalah.

Keempat, kalau pulang malam, terutama dari Cawang atau Tebet, hapalkan jadwal kereta tujuan Manggarai. Asiknya pulang dari Tebet adalah jaraknya cuma 1 stasiun dari stasiun Manggarai, jadi kalo naik kereta balik pun muternya nggak terlalu lama. Sama kayak kereta balik dari Depok, kalo ada pengumuman, segeralah ke peron seberang. Saya nggak jamin kosong, tapi jamin mendingan.

Kelima, kalau udah naik kereta yang lumayan lengang itu, naik aja di Gerbong umum, kesempatan untuk dapat duduk bagi perempuan di gerbong umum jauh lebih besar daripada duduk di gerbong khusus wanita.

Percayalah bahwa naik commuter line itu butuh latihan dan pengalaman. Ala bisa karena biasa. Kalo ada yang nggak enak, lama-lama juga biasa :)

See you on the next HASHTAG NAIKCOMLINE!

*jadwal kereta selengkapnya bisa dilihat di sini

You Might Also Like

0 comments

Blog Archive